Jangan Sampai Bebanmu Terbawa
Ketika sesuatu di belakang kita terbawa, adakalanya kita harus mengembalikan atau meninggalkannya di tempat asalnya agar tidak menjadi beban saat meneruskan perjalanan hidupmu.
Jakarta, 15 Maret 2017
Jika kamu meninggalkan suatu tempat jangan ada yang terbawa, apa lagi jika itu bukan milikmu, itu bisa jadi beban.
Ceritanya begini, saat aku masih kerja kantoran sambil mambangun masa depan dengan praktek belajar bisnis online, esoknya aku ambil cuti karena hendak ke Shanghai sebagai bonus jalan-jalan dari retail reward bisnis online ku. Kantorku di kawasan Komplek Harmoni Plaza sedang kosanku di Jelambar Baru. Saat sampai di Indomaret Empang Bahagia dan membuka tas ku, eh, baru sadar ternyata ada baranh milik kantor yang terbawa, nilai rupiahnya mungkin tak seberapa karena hanya buku catatan tulisan tangan pengeluaran departemenku, tapi jika itu terbawa, teman- teman kantor bisa panik dan aku bisa ditelpon terus.
Hi hi dari pada besoknya ditelponin dan dirasanin, langsung dah tancap gas balek ke kantor.
Ya intinya itu kalau ingin meneruskan perjalanan, pastikan apa yang seharusnya kamu tinggalkan tak terbawa olehmu, karena itu bisa jadi beban dalam meneruskan perjalananmu.
Category: artikel